Terjadi Di Purbalingga, Wayang Bawor dan Sinterklas Berbagi Hadiah Bagi Pengendara

SuaraNegeri.com
25 Desember 2022 | 19:20 WIB Last Updated 2022-12-25T12:20:03Z

SUARA NEGERI | PURBALINGGA — Ada hal berbeda dilakukan Satlantas Polres Purbalingga dalam sosialisasi tertib lalu lintas saat Operasi Lilin Candi 2022. Sosialisasi kali ini yang bertepatan dengan hari Natal, menghadirkan Sinterklas dan Wayang Bawor yang berkolaborasi membagikan hadiah bagi pengendara. 

Kegiatan dilaksanakan di depan Pos Pengamanan Terpadu Operasi Lilin Candi 2022 Alun-alun Purbalingga, Minggu (25/12/2022). Dalam kegiatan Wayang Bawor menyampaikan imbauan tertib lalu lintas, sedangkan Sinterklas membagikan hadiah berupa permen dan cokelat.

Kaurbinops Satlantas Polres Purbalingga Iptu Edi Rasio mengatakan dalam rangka Operasi Lilin Candi 2022 Satlantas Polres Purbalingga menghadirkan Sinterklas dan Wayang Bawor dalam sosialisasi tertib lalu lintas. 

"Sinterklas dan Wayang Bawor membagikan hadiah berupa cokelat dan permen bagi pengendara yang tertib saat melintas di depan Pos Pengamanan Terpadu Operasi Lilin Candi 2022," jelasnya.

Disampaikan bahwa dalam kegiatan  kami juga menyampaikan imbauan kepada pengendara. Hal yang disampaikan diantaranya agar saat Natal dan tahun baru agar tetap berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas apabila berkendara.

"Karena saat ini juga masih dalam masa pandemi, kami juga ingatkan kepada pengendara agar tetap mematuhi protokol kesehatan," jelasnya.

Dari pantauan, sosialisasi tertib lalu lintas menghadirkan Sinterklas dan Wayang Bawor menarik perhatian masyarakat khususnya anak-anak. Sejumlah anak-anak di sekitar lokasi terlihat senang setelah diberikan hadiah permen dan cokelat oleh Sinterklas. (Agus P)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Terjadi Di Purbalingga, Wayang Bawor dan Sinterklas Berbagi Hadiah Bagi Pengendara

Trending Now

Iklan