SMK Sunan Kalijaga Ponorogo Ikut Meriahkan SMKS Fest 2023

SuaraNegeri.com
02 Februari 2023 | 22:27 WIB Last Updated 2023-02-02T15:27:49Z

SUARA NEGERI | PONOROGO — SMK Sunan Kalijaga, Mangunan Ponorogo mengikuti gelaran SMK Swasta Festival (SMKS Fest) di Ponorogo City Center (PCC).

SMKS Fest 2023 yang diselenggarakan MKKS SMK Swasta Ponorogo dilaksanakan selama 3 (tiga) hari terhitung mulai Kamis hingga Sabtu, 2-4 February 2023.  

Sekolah yang berada dilingkungan Pondok Pesantren Al Bukhori Mangunan ini mempromosikan Produk Kreatif Kewirausahaan (PKKWU), yakni beberapa produk diantaranya Tempe Krenyes, Walgor (Belalang Goreng), Brankcal (Krecek Singkong), Sambal Goyang Lidah, Stick Pedas, Pangsit Kres-Kres, Macaroni Sultan.


Selain itu, ada pameran karya Kaligrafi dari siswa-siswi SMK Sunan Kalijaga. Jasa desain Vandel, Gantungan kunci, Walldecor, Name Tag, Plakat, dan ID Card.

Joni Sidik P, S. Kom mengatakan, bahwa kegiatan ini sangat baik guna menambah wawasan kepada siswa-siswi. 

"Kita persiapkan mulai dari produknya hingga SDM-nya," katanya, Kamis, (02/02/23)

"Kita sift untuk jadwal jaga standnya mulai dari siswa-siswi dan tenaga pendidik kependidikan SMK Sunan Kalijaga," terangnya.

Sementara itu, Muchlis Kurniawan, ST., M.Pd.I menyampaikan, "akan kami dukung terus untuk soft skill dan hard skill dari siswa-siswi. Semoga dapat menambah pengetahuan dan kreatifitas," ucap kepala SMK Sunan Kalijaga Ponorogo. 

Kegiatan yang dibuka Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, SE. MM, diikuti sebanyak 25 peserta SMK Swasta di Ponorogo.

Untuk diketahui, pada saat acara penutupan nanti (Sabtu malam Minggu, 04/02/23) SMK yang berada di naungan Yayasan Al Bukhori Mangunan desa Tulung, kecamatan Sampung akan menampilkan drama dari Teater SULAK SMK Sunan Kalijaga Ponorogo.

Reporter: A. Sofyan 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • SMK Sunan Kalijaga Ponorogo Ikut Meriahkan SMKS Fest 2023

Trending Now

Iklan