Dandim Kubar Sambut 11 Personil Komcad Yang Selesai Melaksanakan Pendidikan

SuaraNegeri.com
18 September 2022 | 00:10 WIB Last Updated 2022-09-17T17:10:27Z

SUARA NEGERI | KUTAI BARAT – Komandan Kodim 0912/Kbr Letkol Kav  Yudhi Prasetyo Purnomo, S.Sos, M.I.Pol bersama Perwira Staf dan Seluruh Anggota Makodim menyambut Kedatangan 11 Personil Komponen Cadangan yang telah selesai melaksanakan Pendidikan bertempat di Makodim 0912/Kbr Jalan Gajah Mada Kelurahan Barong Tongkok, Sabtu (17/09/2022).

Kesebelas personil anggota komponen cadangan (Komcad) tersebut adalah warga Kubar yang telah mengikuti pendidikan selama 3 bulan di Rindam VI/ Mlw dan dilanjutkan 1 bulan lagi di Situlembang, jawa barat.

Letkol Kav  Yudhi Prasetyo Purnomo, S.Sos,M.I.Pol., dalam arahannya menyampaikan bahwa, anggota Komponen cadangan  (Komcad) siap dipanggil kapan saja untuk membela kedaulatan NKRI apabila di butuhkan. 

Dandim juga berharap mereka akan bisa menjadi mata dan telinga TNI di masyarakat sehingga bisa ikut melaksanakan pembinaan wilayah dimana mereka berada.

Kepada para anggota komponen cadangan (Komcad) tersebut Dandim berpesan agar mereka bisa menjaga nama baik diri sendiri, Serta almamater Komcad dan TNI setelah kembali ke masyarakat," Jelasnya.

“Setelah kembali ke masyarakat, Komcad di harapkan bisa berbaur menjaga nama baik TNI serta dapat hidup lebih maju, dengan berbekal pengalaman yang sudah di terima selama pendidikan,” Ungkapnya.

Tak hanya itu, beliau juga sangat mengapresiasi kerja keras para personil komcad  dan merasa bangga kepada 11 personil komcad yang selesai melaksanakan pendidikan, di antara salah satu personil komcad Kodim 0912/kbr Feki Malawau yang menjadi Danyon dalam pendidikan Komcad di Rindam VI/Mlw dan membawa nama baik Kabupaten Kutai Barat," Jelasnya.

Feki Malawau anggota Komcad Kodim 0912/Kbr mengatakan, sangat senang bisa bergabung menjadi Personil Komcad, baginya ini merupakan kebanggan dan sekaligus pengabdian kepada NKRI. Semoga dengan bekal dan ilmu yang saya terima bisa membantu masyarakat kutai barat.

Baginya Kerja kerasnya selama 4 bulan menjalani pendidikan Komcad terbayar setelah dia mendapatkan kabar baik di tempatnya bekerja, Feki yang dulunya kesehari-hariannya menjadi Danru Security setelah selesai menjalani pendidikan Komcad dia di promosikan menjadi Chief Security di salah satu perusahaan di kabupaten Kutai Barat, "Ungkapnya. (Taufiq)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dandim Kubar Sambut 11 Personil Komcad Yang Selesai Melaksanakan Pendidikan

Trending Now

Iklan