Polri Peduli, Polda Sulbar Serahkan Hewan Kurban Kepada Masyarakat

SuaraNegeri.com
09 Juli 2022 | 19:20 WIB Last Updated 2022-07-09T12:20:50Z

SUARA NEGERI | MAMUJU — Polda Sulawesi Barat Sebagai momentum untuk saling berbagi jelang Hari Raya Idul Adha 1443H, Kapolda Sulbar Irjen Pol Verdianto Iskandar Biticaca melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus) Polda, Hari ini (09/07/2022) melaksanakan penyerahan hewan kurban.

Hewan kurban dibagikan dibeberapa tempat yakni, Mesjid Al Mukarrama Lingkungan Makkarama, Kelurahan Bebanga, Kecamatan Kalukku, Masjid Nurul Jihad (Masjid Tertua di Mamuju) Kampung Salutemung Kurungan Bassi kelurahan Karema, Mesjid Nurul amin (bagian pantai lombang) kecamatan Kalukku, Mesjid Jabal Nur Anjoro Pitu KelapanTujuh (Pondok Tahfizh Alquran), Pondok Pesantren Al Munawwarah Desa Tadui, Kecamatan Mamuju, 13 km dari kota ke arah Kalukku Kabupaten Mamuju.

Kombes Pol. Afrisal menyampaikan bahwa hewan kurban yang dibagikan merupakan bentuk kepedulian pimpinan Polda Sulawesi Barat dalam hal ini bapak Kapolda kepada masyarakat, terlebih saat ini masyarakat muslim akan memperingati hari raya Idul Adha 1443 H.


“Untuk hewan kurban yang kita bagikan hari ini, tidak lain adalah dari bapak Kapolda sendiri, dimana dirinya dalam momentum hari Raya Idul Adha memberikan kepedulian kepada masyarakat di Sulawesi Barat,” Ujar Afrisal.

Menurut Afrisal, momentum berbagi hewan kurban seperti ini sangat tepat, disamping sebagai bagian ibadah bagi kaum muslimin juga memberikan keringanan kepada para penerima kurban saat merayakan hari raya idul adha 1443 Hijriyah.

“Momentum Idul Adha kita harapkan dengan adanya bantuan hewan kurban ini bisa meringankan beban masyarakat dan Semoga hikmah dari ibadah kurban  memberi inspirasi kepada kita semua untuk tetap saling berbagi sesama,” Terangnya.

Karena itu, Polda Sulbar menyampaikan selamat Idul Adha kepada seluruh masyarakat Sulawesi Barat, semoga Sulawesi Barat beserta seluruh masyarakatnya diberikan kedamaian dan kemakmuran.(Dhankz)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polri Peduli, Polda Sulbar Serahkan Hewan Kurban Kepada Masyarakat

Trending Now

Iklan