Kapolres Tana Toraja Meninjau Jalannya Vaksinasi Bagi 18 Tahanan Rutan

SuaraNegeri.com
11 September 2021 | 06:17 WIB Last Updated 2021-09-10T23:17:31Z

SUARA NEGERI ■ Sebanyak 18 tahanan yang ada Rutan Polres Tana Toraja menjalani vaksinasi covid dosis I jenis sinovac di Mapolres Tana Toraja (Tator), pada Jumat (10/9). 

Kegiatan ini melibatkan tenaga medis dari RS Fatima, Makale.

Kapolres Tana Toraja AKBP. Sarly Sollu, SIK, MH meninjau jalannya vaksinasi covid dan berikan pendampingan bagi penghuni Rutan Polres Tana Toraja yang sedang divaksin.

Vaksinasi covid bagi penghuni Rutan Polres Tana Toraja dilaksanakan dalam rangka percepatan vaksinasi dan pembentukan herd immunity, demikian yang dikatakan oleh Sarly Sollu saat di mintai keterangan dari awak media yang meliput kegiatan vaksinasi tersebut.

Selain itu, giat vaksinasi ini juga, kata Sarly Sollu,  bertujuan sebagai pemenuhan hak bagi penghuni Rutan untuk mendapatkan vaksin covid, hak yang sama bagi setiap warga Indonesia, termasuk para penghuni Rutan Polres Tana Toraja.

“ Sesuai dengan program pemerintah, semua masyarakat harus divaksin, termasuk juga para tahanan yang ada di sini ( Rutan Polres Tana Toraja), mereka juga punya hak yang sama, jadi hari ini kita laksanakan vaksinasi covid bagi para penghuni Rutan," ucap Sarly Sollu.

Pada kesempatan ini juga, dihadapan awak media, Kapolres Tana Toraja AKBP. Sarly Sollu meluncurkan program Mobile Swab Antigen, yaitu pelaksanaan swab antigen secara mobile ke tempat – tempat umum, swab antigen yang dilakukan tidak di pungut bayaran, yang pelaksanaannya di emban oleh Tim Mobile Covid bersama Si Dokkes.

■ Hms/Accy

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kapolres Tana Toraja Meninjau Jalannya Vaksinasi Bagi 18 Tahanan Rutan

Trending Now

Iklan