SUARA NEGERI ■ Tanah longsor terjadi di wilayah Desa Timbang, Kecamatan Kejobong, Kabupaten Purbalingga, Selasa (12/1/2021) malam. Akibatnya longsoran tanah menutup sebagian jalan penghubung Purbalingga - Banjarnegara.
Kapolsek Kejobong AKP Suswanto mengatakan bahwa akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Kejobong mengakibatkan bencana alam tanah longsor di Desa Timbang. Peristiwa tersebut terjadi sekira jam 19.00 WIB.
"Longsor berasal dari tebing setinggi tiga meter di tepi jalan. Akibatnya material longsoran menimpa dan menutup sebagian jalan penghubung Purbalingga - Banjarnegara," kata kapolsek.
Kapolsek menjelaskan bahwa tidak ada korban jiwa akibat tanah longsor tersebut. Namun material longsor menutup jalan dan perlu dilakukan evakuasi agar tidak mengganggu arus lalu lintas.
"Anggota Polsek Kejobong bersama warga setempat kemudian membersihkan material longsor dengan alat seadanya agar tidak mengganggu arus lalu lintas," kata kapolsek.
Kapolsek menambahkan setelah dilakukan evakuasi longsoran tanah, jalan kembali bisa dilalui kendaraan. Namun demikian kondisi jalan menjadi licin diperlukan kewaspadaan bagi pengendara yang melintas di jalan tersebut.
■ Imam Santoso/Hms