SUARA NEGERI | JAKARTA — Komisi I DPR RI hari ini menggelar rapat dengar pendapat umum (RDPU) dengan organisasi Pers di Indonesia.
Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Dave Laksono mengatakan, ketiga organisasi pers tersebut merupakan mitra DPR yang diundang, yakni Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Asosiasi Video Streaming Indonesia (AVISI).
"RDPU ini bertujuan menggali masukan dari stakeholder terkait penyusunan Rancangan Undang-Undang (RUU) Penyiaran," kata dia, pada Senin 5 Mei 2025.
Menurut Dave Laksono, RDPU ini penting untuk memastikan substansi RUU Penyiaran mencerminkan kebutuhan dan dinamika industri penyiaran saat ini.
"Komisi I, khususnya Panja ingin mendapatkan mendengarkan masukan dari para narasumber terkait dampak pengaturan penyiaran multiplatform dalam perubahan UU Penyiaran," kata Dave, saat memimpin rapat.
Pada kesempatan tersebut, Dave mempersilahkan organisasi yang diundang untuk memberikan pandangannya.
Pandangan pemikiran pertama bermula dari Aliansi Jurnalis Independen (AJI), lalu Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), dan terakhir dari Asosiasi Video Streaming Indonesia (AVISI).
"Untuk mempersingkat waktu, kami persilahkan kepada para narasumber, untuk memberikan masukan atau paparannya. Silahkan," ucap Dave.
Saat berita ini di tayangkan, agenda rapat dengar pendapat umum (RDPU) ini masih berlangsung. (via)