Acara Ruwatan Mapag Enggal 1 Suro, Mansur Hidayat Ajak Masyarakat Bersama Membangun Pemalang

SuaraNegeri.com
27 Agustus 2022 | 08:47 WIB Last Updated 2022-08-27T01:53:55Z

SUARANEGERI.COM | BODEH – Yayasan Sabda Manunggal Pamalang 212 menggelar Wayang Kulit dengan mengundang Ki dalang Mangun.Kali ini Ia menyuguhkan cerita dengan Judul Semar Mbangun Kayangan dalam rangka Mapag enggal 1 Sura 1955 Saka/1 Muharam 1444 H /2022 M.

Penggelaran Wayang Kulit ditandai dengan penyerahan tokoh Semar oleh sesepuh yayasan Sabda manunggal Pamalang 212 kepada Ki dalang Mangun.

Lokasi Pagelarannya digelar di Halaman Padepokan 212 Cak Sableng Desa Kelangdepok, Kecamatan Bodeh, Kabupaten Pemalang, pada Jum'at malam (26/8).


Terpantau hadir PIt Bupati Pemalang Mansur Hidayat, Forkompincam Bodeh, para kepala desa, anggota DPRD Pemalang, tokoh masyarakat sekitar dan tamu undangan penting lainnya.

Kunjungan Plt Mansur Hidayat, ke padepokan tersebut untuk bersilaturahmi dengan para sesepuh yayasan manunggal Pamalang 212, dan masyarakat Desa Kelangdepok, juga pemberian santunan secara simbolis kepada anak -anak yatin piatu. 

Sementara Rismanto, Anggota DPRD Pemalang selaku Ketua Panitia penyelenggara mengapresiasikan atas kehadiran Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat, dengan jajarannya juga dengan semua tamu undangan yang hadir dalam acara ruwatan ini.  

"Saya mengucapkan terima kasih kepada semua Panitia juga warga khususnya Dhukuh Depokan yang mendukung dengan adanya kegiatan ini," ungkapnya.

"Perlu saya laporkan kegiatannya digelar dari pagi jam 10 ada arak arakkan, juga pemberian santunan kepada anak yatin piatu dan pagelaran wayang kulit pada malam ini," imbuh Rismanto.

Ia berharap kegiatan ini bisa berlangsung sampai selesai tidak ada halangan suatu apapun.

Ditempat yang sama Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat menyampaikan, rasa syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kesehatan sehingga dapat hadir guna silahturahmi dengan masyarakat, utamanya warga Kecamatan Bodeh.

"Saya minta do'a semua yang hadir dalam acara ini, agar Pemalang kedepannya lebih baik, biar Pemalang dicintai oleh masyarakatnya, jangan melihat kebelakang, mari kita semua melihat kedepan, Saya yakin orang-orang Pemalang pinter -pinter, baik-baik, saya yakin dalam hatinya ingin membangun Pemalang, dan saya yakin dalam hatinya tidak akan menghancurkan Pemalang, ayo kita semua  bersama-sama membangun Pemalang," katanya.

"Kami berharap Paguyuban Yayasan Sabda Manunggal Pamalang bersama kita untuk mengawal Pemalang," tutupnya.(Rudiono).
 
Redaktur: Himawan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Acara Ruwatan Mapag Enggal 1 Suro, Mansur Hidayat Ajak Masyarakat Bersama Membangun Pemalang

Trending Now

Iklan