Besok Kunjungi Poso, Panglima TNI Dukung Gagasan Gubernur Sulteng

SuaraNegeri.com
12 Mei 2022 | 19:07 WIB Last Updated 2022-05-12T12:09:59Z

SUARANEGERI.COM | PALU - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa mendukung gagasan Gubernur Sulteng H Rusdy Mastura untuk melibatkan unsur TNI dan Polri dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki Sulteng. 

"Harus didukung Pak Kapolda dan Pak Danrem agar bisa terwujud," kata Panglima dalam pertemuan dengan Gubernur Sulteng H Rusdy Mastura bersama unsur Forkopimda Sulteng di ruang kerja Gubernur, Kamis, 12 Mei 2022.

Panglima TNI mengatakan, TNI ada TMMD yang perlu dimanfaatkan oleh pemerintah kabupaten dan kota. "Pemda tidak bayar kami lagi. Pemda hanya siapkan bahan proyeknya dan lokasinya disiapkan pemda," katanya.

Sebelumnya, Gubernur Sulteng H Rusdy Mastura  mengajak unsur TNI dan Polri bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk memberdayakan ekonomi masyarakat dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki daerah ini, seperti rumput laut dan udang vaname. 

"Ke depan kami mengharapkan kehadiran Panglima dan Kapolri untuk menyaksikan penandatanganan MOU pemerintah daerah bersama TNI dan Polri untuk dukungan pemberdayaan masyarakat dalam rangka  peningkatan ekonomi anggota TNI dan Polri dan pemberdayaan masyarakat," kata Gubernur. 

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa berada di kota Kaledo dalam rangka kunjungan kerja. 

Menurut rencana Panglima TNI dan rombongan akan menuju Poso hari Jumat, 13 Mei 2022 besok. 

Panglima TNI menyampaikan ucapan terima kasih atas penyambutan Gubernur dan jajarannya. "Saya melihat kondisi ke lapangan, datang ke wilayah ini,  apalagi di wilayah ini ada operasi yang kami lakukan untuk menjaga keamanan," kata Panglima.(syahril hantono)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Besok Kunjungi Poso, Panglima TNI Dukung Gagasan Gubernur Sulteng

Trending Now

Iklan