Kapolres Purbalingga Jadi Guru Tamu Sinau Bareng

SuaraNegeri.com
14 Oktober 2021 | 19:14 WIB Last Updated 2021-10-14T12:14:58Z

SUARA NEGERI ■ Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan, SIK, MH menjadi guru tamu dalam acara Sinau Bareng Satelit TV (Sibas). Acara tersebut disiarkan melalui Chanel YouTube Satelit TV, Kamis (14/10/2021) siang.

Dalam acara, Kapolres Purbalingga memberikan motivasi kepada para siswa peserta Sibas secara daring. Hal yang disampaikan diantaranya tentang cara meraih cita-cita yang harus dipersiapkan dan dimulai dari kecil. 

Disampaikan juga pengalaman pribadi dalam mencapai cita-cita menjadi seorang polisi. Mulai dari bersekolah di tingkat SD, SMP dan SMA di Surakarta. Hingga berhasil masuk menjadi Taruna di Akademi Kepolisian yang saat itu masih bernama AKABRI. 

"Saya mendaftar sampai dua kali hingga akhirnya bisa diterima di Akademi Kepolisian. Oleh sebab itu, adik-adik jangan takut gagal dalam berusaha. Persiapkan diri agar bisa menggapai cita-cita," pesan Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan kepada adik-adik yang berminat menjadi polisi agar bisa dipersiapkan mulai dari sekarang. Sejumlah hal yang harus dipersiapkan diantaranya terkait kesehatan, rajin olahraga dan rajin belajar.

"Mulai sekarang adik-adik harus sudah mempersiapkan kesehatan diri, latihan olahraga dan terus rajin belajar," pesan Kapolres.

Kapolres menambahkan bahwa Polres Purbalingga juga menyiapkan program pelatihan bagi adik-adik yang sudah memenuhi syarat untuk mendaftar menjadi anggota Polri. Pelatihan yang diselenggarakan gratis tidak dipungut biaya.bagi yang berminat

Terakhir Kapolres berpesan kepada para peserta Sibas bahwa saat ini masih dalam situasi pandemi sehingga hanya beberapa sekolah yang sudah diperbolehkan melaksanakan pembelajaran tatap muka. Walaupun belum ada pembelajaran tatap muka,  namun jangan sampai kendor atau malas dalam belajar.

"Belajar harus tetap dilakukan dan protokol kesehatan juga tetap dipatuhi dalam pencegahan penyebaran Covid-19," pungkas Kapolres menutup acara.

■ hms/agus
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kapolres Purbalingga Jadi Guru Tamu Sinau Bareng

Trending Now

Iklan