Proyek Renovasi GOR Gelora 10 November PALI, Diduga Mangkrak

SuaraNegeri.com
27 Juli 2021 | 18:19 WIB Last Updated 2021-07-27T11:22:51Z

SUARA NEGERI ■ Pengerjaan Proyek renovasi Gedung Olahraga Studion Gelora 10 November yang terletak di kompleks Pertamina Pendopo kabupaten PALI, diduga mangkrak.

Pasalnya, proyek yang dikerjakan oleh pihak PT. Aprilia Maju Bersama dengan pagu senilai Rp.5.727.050.000,-  anggaran dana hibah PT Bukit Asam tahun 2020 tersebut, meraton ditempat.

Pantauan suaranegeri.com, pada Senin (27/7/2021) dilokasi proyek tersebut, tidak ada aktivitas atau pun tanda tanda adanya kegiatan, hanya terlihat ada beberapa tiang beton yang dipasang.

Padahal, dalam papan informasi yang dipasang, pengerjaan proyek tersebut dikerjakan pada tahun 2020, dan lama pelaksanaan pekerjaan renovasi itu selama 270 hari kalender.

Mirisnya lagi, sejak ada proyek renovasi GOR oleh pihak pemborong tersebut, lapangan bola kaki satu satunya menjadi kebanggaan masyarakat kabupaten PALI ini tidak terurus lagi, nyaris mirip semak belukar.

Informasi dihimpun dari warga setempat, bahwa hampir dua bulan ini tidak terlihat lagi para pekerja melakukan kegiatan dilokasi untuk merenovasi GOR itu, bahkan base camp para pekerja kosong.

"Lah lamo gatek wong begawe (Sudah lama tidak ada orang bekerja, red)," Ujar seorang penjual somay yang keseharian nongkrong berjualan tidak jauh dari lokasi proyek renovasi GOR Gelora 10 November kepada suaranegeri.com.

Sementara pihak PT. Aprilia Maju Bersama, selaku rekanan pelaksanaan pekerjaan Proyek renovasi GOR Gelora 10 November belum berhasil dikonfirmasi terkait hal itu.

Terpisah, Iko Gusman, Manager Humas PT. Bukit Asam saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp selaku perusahaan penyandang dana utama terkait proyek renovasi GOR Gelora 10 November tidak memberikan komentar.

Terlihat pesan yang dikirim conteng dua berwarna biru, bertanda pesan sudah sampai dan telah dibaca, tapi sayangnya konfirmasi itu tidak ada respon ataupun keterangan dari pihak PT.Bukit Asam.

■ Suherman

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Proyek Renovasi GOR Gelora 10 November PALI, Diduga Mangkrak

Trending Now

Iklan