Wakapolsek Padamara Ajak Masyarakat Berpartisipasi Awasi Pilkada

SuaraNegeri.com
23 November 2020 | 17:25 WIB Last Updated 2020-11-23T10:25:24Z
Wakapolsek Padamara Ajak Masyarakat Berpartisipasi Awasi Pilkada

SUARA NEGERI ■ Wakapolsek Padamara, Iptu Edi Rasio mengajak masyarakat Kecamatan Padamara untuk berpartisipasi mengawasi Pilkada 9 Desember 2020 mendatang. Hal itu ia sampaikan dalam kegiatan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif yang diselenggarakan Bawaslu Purbalingga, pada Minggu (22/11/2020).

Disampaikan Edi, bahwa sebelumnya Polsek Padamara sudah sering memberikan imbauan kepada masyarakat agar ikut menyukseskan pelaksanaan pilkada. Tujuannya agar Pilkada bisa dilaksanakan sesuai dengan ketentuan.

“Kita juga ajak masyarakat untuk menciptakan Pilkada yang aman dan damai serta sehat dengan penerapan protokol kesehatan,” ucapnya.

Wakapolsek menjelaskan, bahwa Kepolisian sebagai bagian tidak terpisahkan dalam menjaga dan meningkatkan keamanan tetap berpatokan kepada aturan-aturan yang berlaku. Tidak bisa dipungkiri, pelaksanaan pilkada kerap menimbulkan kerawanan yang secepat mungkin harus diatasi.

“Oleh karena itu, mari bersama menyukseskan Pilkada di masa pandemik Covid-19. Disamping harus bisa menjaga situasi kamtibmas juga harus bisa menjaga diri dari potensi menyebarnya Covid-19,” ucapnya.

Disampaikan juga sinegritas antar lembaga penyelenggara pemilu harus tetap terjaga. Selain itu komunikasi antar lembaga termasuk dengan pihak keamanan harus terus dijalin dalam rangka mencegah gangguan keamanan selama Pilkada.

“Pengawasan partisipatif yang bertujuan menjadikan pemilu berintegritas mencegah terjadinya konflik, membentuk karakter dan kesadaran politik masyarakat, meningkatkan kualitas demokrasi serta mendorong tingginya partisipasi publik,” ucapnya.

Wakapolsek berharap semoga Pilkada Kabupaten Purbalingga yang dilaksanakan tanggal 9 Desember 2020 bisa berjalan aman dan tertib. Selain itu masyarakat tetap dalam keadaan sehat di tengah pandemi Covid-19.

■ Imam Santoso/Hms
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Wakapolsek Padamara Ajak Masyarakat Berpartisipasi Awasi Pilkada

Trending Now

Iklan